Dandim 0309/Solok Canangkan Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera di Kabupaten Solok

    Dandim 0309/Solok Canangkan Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera di Kabupaten Solok

    SOLOK -   Dandim 0309/Solok Letkol Inf Aji Satrio, SE, M.Si, mencanangkan gerakan pembagian 10 juta Bendera Merah Putih di Seluruh Indonesia, di Kabupaten Solok, Sumatera Barat, Kamis, 4 Agustus 2023. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyemarakan penyambutan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, 17 Agustus mendatang.

    Tampak hadir, Kapolres Solok AKBP Muari, S.IK, MM, MJH, perwakilan Forkopimda, Sekda Kabupaten Solok Medison, S.Sos, M.Si, Ketua TP-PKK Kab. Solok Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda, SP, Ketua Dharmawanita Persatuan Kab. Solok Ny. Tezzi Medison, Asisten I Drs. Syahrial, MM, Asisten II Deni Prihatni, ST, MT, Asisten III Editiawarman, S.Sos, M.Si, Para Staf Ahli Bupati Solok, Kepala OPD dan Kabag, Kepala BUMN dan BUMD, serta Camat Se-Kabupaten Solok.

    .

    Dalam sambutannya saat me-launching (pencanangan) gerakan pembagian 10 Juta Bendera kepada Masyarakat di seluruh Indonesia tahun 2023 di wilayah Kabupaten Solok, Dandim 0309/Solok Letkol Aji Satrio menyampaikan, pada bulan Agustus selalu dipenuhi dengan beragam perayaan khas kemerdekaan sebagai bentuk nasionalisme dan rasa cinta terhadap tanah air.

    Menurut Dandim, gerakan Pembagian Bendera Merah Putih di Kabupaten Solok sebagai bentuk rasa cinta tanah air dalam momentum memperingati HUT RI,  digalang melalui partisipasi swadaya masyarakat, unsur Pemerintah maupun swasta.

    “Gerakan  Pembagian  10  Juta  Bendera  Merah  Putih dilaksanakan  dengan pemikiran bahwa Bendera Merah Putih merupakan identitas, simbol, dan alat pemersatu  masyarakat  Indonesia,   yang  selama  bulan  kemerdekaan akan berkibar di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, ” tutur Dandim 0309/Solok Letkol Aji Satrio.

    Kepada seluruh Camat dan Walinagari, Letkol Aji menginstruksikan untuk menyampaikan kepada seluruh masyarakat, sehingga di setiap rumah dipasang Bendera Merah Putih dari   tanggal 1 sampai dengan 31 Agustus 2023.

    “Mengibarkan Bendera Merah Putih pada momen Hari Kemerdekaan merupakan wujud rasa cinta kita kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia, ” pungkasnya.

    Sebelumnya, Kepala Kesbangpol Jhoni, S.Sos, MM,   dalam laporannya menerangkan bahwa jumlah Bendera yang terkumpul dan akan dibagikan kepada masyarakat Kabupaten Solok sebanyak 1.730 helai Bendera.

    Usai pencanangan, dilanjutkan dengan penyerahan Bendera Merah putih secara simbolis kepada perwakilan Kecamatan Gunung Talang dan Nagari Batang Barus serta pemasangan Bendera Merah Putih pada seluruh kendaraan dinas di Kabupaten Solok, dan dilanjutkan dengan pembagian Bendera kepada masyarakat dan pengguna kendaraan.

    Kegiatan ini turut dimeriahkan dengan Pertunjukan Kolosal Parade Bendera Merah Putih yang dibawakan oleh Siswa/Siswi SMPN 5 Kecamatan Gunung Talang.  (Amel)

    gerakan pembagian 10 juta bendera di dandim 0309/solok letkol inf aji satrio
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Cek Ruang Tahanan, Kapolres Solok AKBP Muari...

    Artikel Berikutnya

    Tampung Saran Dan Kritikan, Kapolsek Hiliran...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    TNI dan ADF Bicarakan Peningkatan Kerjasama Militer

    Ikuti Kami